Beritapilihan.web.id– Terbaru, Milan hampir dipastikan akan menyelesaikan proses perekrutan bintang baru mereka Soualiho Meite dari Torino di pekan ini.
SempreMilan lewat korespondennya Pietro Balzano Prota memberitakan bahwasanya Milan semakin dekat dengan target baru mereka di lini tengah yang bernama Soualiho Meite. Ketika pertandingan melawan Torino di Coppa Italia, saat itu juga Tim Milan melakukan kontak dan negosiasi dengan pihak torino kemarin dan mereka sedang menyelesaikan kesepakatan. Negosiasi bisa berupa pinjaman dengan opsi beli ataupun langsung pembelian permanen.
Baca Juga :
- Ternyata AC Milan Telah Menyiapkan Plan B Jika Transfer Simakan Gagal !
- Berikut Fakta Unik Kemenangan Milan atas Benevento !
- AC Milan tertarik Datangkan Mesin Gol Prancis di Bulan Januari !
Menurut Tuttosport (via MilanNews ) pagi ini juga melaporkan bahwa Milan berusaha keras untuk menyelesaikan kesepakatan dengan torino untuk Transfer Gelandang Prancis itu, Pemberitaan secara resmi akan disampaikan maksimal 48 jam ke depan.
Tak puas dengan Meite, Rosonerri juga diam-diam sedang melakukan penjajakan dengan winger muda Prancis, Florian Thauvin.
Media Prancis The France Outlet melaporkan bahwa direktur marseille, Pablo Longoria ingin mempertahankan Thauvin dan tidak ingin kehilangan winger andalan mereka dengan status bebas transfer. Namun meski demikian, Sang Pemain justru ingin mencari tantangan baru di luar sana dengan bermain di luar Prancis, dan Milan salah satu yang telah menunjukkan minat yang kuat untuk mengontraknya.
Selain itu, Marseille sendiri belum menjadikan pembaruan kontrak Florian Thauvin sebagai suatu hal yang prioritas sehingga thauvin semakin berfikir dua kali untuk bertahan bersama klub.
Bersama andre Villas-boas, Florian Thauvin telah mengukir statistik yang cemerlang di musim ini dengan mencetak 6 gol dan 7 asis dari 17 penampilannya bersama Marseille musim ini. Pemain yang menjadi bagian dari timnas Prancis di World Cup ini memiliki market Value 32 juta euro dan kontraknya akan berakhir di musim panas bersama Marseille. So, Akankah I Rosonerri berhasil merayu thauvin ? kita tunggu perkembangannya ke depan
Update informasi sepak bola disini
Discussion about this post